4 Nama Ini Bersaing menjadi Ketua PD PM Kabupaten Bogor

Leuwiliang-Perhelatan Musyawarah Daerah ke-6 (MUSYDA VI) Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Bogor yang dilaksanakan di Gedung Muhammadiyah Kabupaten Bogor, Kecamatan Leuwiliang pada Sabtu (24/12), memunculkan 4 nama calon Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PD PM) Kabupaten Bogor Periode 2016-2020. Empat nama tersebut adalah

  1. Agus Sanusi, S.Pd.
  2. Entong Suganda, S.Pd.
  3. Muhammad Yusuf, M.Pd.
  4. Rudi Haryono, M.Pd.

Dengan berbekal dukungan dari minimal 3 Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PC PM) se-Kabupaten Bogor pada saat Musyawarah Pimpinan Daerah (MUSPIMDA) Pemuda Muhammadiyah  di Leuwiliang, keempat nama tersebut resmi menjadi calon yang akan ber-fastabiqul khairat dalam pemilihan Ketua PD PM pada Musyda VI.

Berbagai strategi dan cara untuk dapat menarik perhatian dan simpati para pemilih yang berasal dari PC PM dan PR PM se-kabupaten Bogor, dilancarkan. Strategi itupun dengan cara yang dibenarkan dalam syariat Islam dan berpegang teguh pada akhlakul karimah.

Semoga terpilih Ketua PD PM Kabupaten Bogor Periode 2016-2020 berkemajuan, mampu menjadikan Pemuda Muhammadiyah bagian dari Organisasi Kepemudaan yang mandiri, disegani, dan bermartabat di Kabupaten Bogor sehingga mampu mendorong tercapainya Kabupaten Termaju di Indonesia.

Kontributor: Jatnika

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *