Pantai Lagundi Tujuan Wisata Family Gathering PCM Cileungsi 2023
Banten – Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Cileungsi kembali melaksanakan Family Gathering untuk pegawai pada tahun 2023 ini. Sebanyak 409 orang yang terdiri dari Ketua dan Anggota Pimpinan, Penasihat, Staff dan AUM PCM Cileungsi non pendidikan, petugas keamanan dan kebersihan di lingkungan PCM Cileungsi.
Family Gathering 2023 ini merupakan yang pertama kali diadakan pada periode 2022-2027 PCM Cileungsi. Dengan tujuan destinasi Pantai Lagundi di Anyer, Banten, tampak kegembiraan dari peserta.
Nasrulloh Jaelani, Kepala Sumber Daya Manusia (SDM) PCM Cileungsi menyampaikan terima kasih kepada semua peserta yang hadir dan mensukseskan Family Gathering 2023. Semoga menjadi momentum penting dalam mengapresiasi pegawai di lingkungan PCM Cileungsi.
Tak hanya wisata dan rekreasi bersama keluarga masing-masing, peserta Family Gathering berkesempatan mendapatkan doorprice menarik yang diundi menggunakan kupon bernomor.
Mustopa Idris Ketua PCM Cileungsi berharap dengan adanya Family Gathering tahun 2023, mampu meningkatkan semangat kerja, kualitas kerja, dan hubungan kekeluargaan di lingkungan PCM Cileungsi.
Hadir dalam acara tersebut, Tenaga Ahli dari Anggota DPR RI Primus Yustisio turut meramaikan acara dengan memberikan berbagai hadiah doorprice dan bingkisan bagi peserta yang hadir di Pantai Lagundi pada Senin (11/12) kemarin.